Pembeli Tiket Antri Panjang di SUGBK

Pada hari pertama penjualan tiket semifinal Indonesia kontra Filipina, pembeli tiket menyemut di Pintu X Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (13/12). Harga tiket naik tak menyurutkan keinginan suporter mendukung secara langsung. 

Pada hari pertama penjualan tiket semifinal Indonesia kontra Filipina, pembeli tiket menyemut di area Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (13/12). Harga tiket naik tak menyurutkan keinginan suporter mendukung secara langsung.

“Saya datang mau beli tiket secara langsung, bukan mau tukar kwitansi pembelian. Saya sengaja datang di hari pertama agar tidak susah membeli tiket. Takutnya besok-besok antri panjang. Tapi, ternyata sekarang juga sudah antri,” ujar Mudji Rastono, salah satu pembeli.

Ketika diminta komentarnya terkait kenaikan harga tiket, Tono mengatakan, “ya, mau bagaimana lagi. Memang agak keberatan sih, tapi saya mau mendukung timnas secara langsung. Kalau dihitung-hitung, harganya empat kali lipat saat saya nonton Persija Jakarta.”  
Kurang lebih antrian mencapai 300 meter. Itu pun dibagi dua bagian. Kalau dipanjangkan, antrian bisa mencapai 600 meter lebih. Selain antrian pembeli, parkiran motor pun ikut mengular. Tukang parkir dadakan sibuk mengatur keluar masuk kendaraan. Loket tiket dibuka pukul 10.00 WIB dan akan ditutup pukul 17.00 WIB.

Sebelumnya, Ketua LOC, Joko Driyono, mengatakan sebanyak 70.725 lembar tiket akan dicetak buat pertandingan Indonesia versus Filipina, 16 dan 19 Desember mendatang. Artinya, tiket dicetak 10 ribu lebih banyak dibanding pada babak penyisihan.

Harga tiket untuk kelas tertinggi, yakni VVIP, dinaikan dari semula Rp 250.000 menjadi Rp 500.000. "Tiket VVIP ini dicetak sangat terbatas, hanya untuk 300 sampai 400 seat," jelas Joko Driyono.

Harga tiket VIP Barat dinaikkan dari semula Rp 200.000 menjadi Rp 350.000. Untuk VIP Timur, yang sebelumnya disebut kategori I, dinaikan dari Rp 150.000 menjadi Rp 250.000. Tiket kategori I, dari semula Rp 100.000, menjadi Rp 150.000. Kategori II, di belakang gawang, dari semula Rp 75.000 menjadi Rp 100.000. Terakhir, tiket untuk tribun harganya Rp 50.000. Tak ada kenaikan harga untuk kelas paling buncit ini.

bolanews.com

Waktu-Waktu Yang Tepat Untuk Sarapan

Kebiasaan menunda sarapan sangat tidak dianjurkan, apalagi tidak sarapan sama sekali meski tujuannya agar cepat kurus. Sarapan sesegera mungkin setelah bangun tidur akan lebih baik bagi metabolisme sehingga tubuh tidak cepat merasa lapar.

Terganggunya siklus metabolisme akibat tidak sarapan di pagi hari bisa menyebabkan hilangnya kendali atas rasa lapar. Akibatnya saat tiba waktunya makan siang, nafsu makan akan meningkat dan asupan makanan menjadi tidak terkontrol sehingga justru memicu kegemukan.

Pakar gizi dari IPB, Prof Dr Ir Made Astawan MS mengatakan pola makan yang sehat ditentukan oleh "3J" yakni Jadwal, Jenis dan Jumlah. Sarapan merupakan salah satu jadwal makan yang tidak boleh dilewatkan, sama pentingnya dengan makan siang dan makan malam. 

"Idealnya dilakukan 1 jam setelah bangung tidur, karena pada waktu itu metabolisme paling mendukung. Makanya disebutbreakfast atau breaking the fast (memutus puasa) setelah puasa makan selama tidur malam," ungkap Prof Made dalam pemaparan hasil penelitian "Second Meal Effect" di Kuningan Suites, Jakarta, Kamis (9/12/2010).

Mengenai jenis makanan untuk sarapan, Prof Made menyarankan yang memiliki indeks glikemik (IG) rendah seperti sayur dan buah-buahan atau IG menengah misalnya pisang dan nasi. Makanan dengan IG rendah akan membuat perut merasa kenyang lebih lama sehingga terhindar dari keinginan untuk ngemil.

Makanan dengan IG tinggi seperti roti dan terigu sebaiknya dihindari karena membuat perut lebih cepat lapar. Jenis makanan dengan IG tinggi hanya cocok dikonsumsi setelah beraktivitas fisik yang berat, sebab pada saat itu tubuh memang membutuhkan sumber energi yang cepat dicerna.

Untuk jumlah makanan saat harus disantap saat sarapan, tidak ada batasan yang pasti karena kebutuhan setiap orang berbeda tergantung usia, aktivitas dan berat badannya. Namun sebagai patokan Prof Made menyarankan 25 persen kebutuhan kalori harus terpenuhi saat sarapan.

"Kalau rata-rata dalam sehari orang butuh 2.000 kalori, maka paling tidak 500 kalori harus ada dalam menu sarapannya. Tidak usah terlalu banyak juga, nanti malah mengantuk karena energinya terkonsentrasi di sistem pencernaan," tambah Prof Made.  

forumkami.com

Seribu Manfaat Kacang Hijau

 Sebagai makanan, tanaman yang diperkirakan berasal dari India ini menghasilkan berbagai masakan. Mulai dari aneka panganan kecil, bubur, sampai kolak. Namun selain rasanya yang gurih dan lezat, kacang hijau dan kecambahnya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Nutrisi PentingKacang hijau atau Phaseolus Aureus berasal dari Famili Leguminoseae alias polong-polongan. Kandungan proteinnya cukup tinggi dan merupakan sumber mineral penting, antara lain; kalsium dan fosfor yang sangat diperlukan tubuh. Sedangkan  kandungan lemaknya merupakan asam lemak tak jenuh, sehingga aman dikonsumsi oleh orang yang memiliki masalah kelebihan berat badan.
Protein TinggiKacang hijau mengandung protein tinggi, sebanyak 24%. Dalam menu masyarakat sehari-hari, kacang-kacangan adalah alternatif sumber protein nabati terbaik. Secara tradisi, ibu-ibu hamil sering dianjurkan mengonsumsi kacang hijau agar bayi yang dilahirkan mempunyai rambut lebat. Pertumbuhan sel-sel tubuh termasuk sel rambut memerlukan gizi yang baik terutama protein, dan karena kacang hijau kaya akan protein maka keinginan untuk mempunyai bayi berambut tebal akan terwujud.
Kalsium  dan fosfor Kandungan kalsium dan fosfor pada kacang hijau bermanfaat untuk memperkuat tulang.
Lemak RendahSangat baik bagi orang yang ingin menghindari konsumsi lemak tinggi. Kadar lemak yang rendah dalam kacang hijau menyebabkan bahan makanan/minuman yang terbuat dari kacang hijau tidak mudah tengik. Lemak kacang hijau tersusun atas 73% asam lemak tak jenuh dan 27% asam lemak jenuh. Umumnya kacang-kacangan memang mengandung lemak tak jenuh tinggi. Asupan lemak tak jenuh tinggi penting untuk menjaga kesehatan jantung.
Vitamin B1 (tiamin)
  • Untuk pertumbuhan. Pada awalnya vitamin B1 dikenal sebagai anti beri-beri. Selanjutnya dibuktikan bahwa vitamin B1 juga bermanfaat untuk membantu proses pertumbuhan. Defisiensi vitamin B1 dapat mengganggu proses pencernaan makanan dan selanjutnya dapat berdampak buruk bagi pertumbuhan. Dengan meningkatkan asupan bahan makanan yang banyak mengandung vitamin B1, seperti kacang hijau, hambatan pertumbuhanpun dapat diperbaiki.
  • Meningkatkan nafsu makan dan memperbaiki saluran pencernaan.
    Secara tak langsung peran ini sangat berkaitan dengan efek perbaikan pertumbuhan badan. Penelitian mengungkapkan bahwa defisiensi vitamin B1 menyebabkan waktu pengosongan lambung dan usus dua kali lebih lambat yang mengindikasikan sulitnya proses pencernaan makanan yang terjadi sehingga kemungkinan makanan tersebut tidak dapat diserap dengan baik.
  • Sumber energi
    Vitamin B1 adalah bagian dari koenzim yang berperan penting dalam oksidasi karbohidrat untuk diubah menjadi energi. Tanpa kehadiran vitamin B1 tubuh akan mengalami kesulitan dalam memecah karbohidrat.
  • Memaksimalkan kerja syaraf
    Tanda-tanda pertama orang yang kekurangan vitamin B1 adalah penurunan kerja syaraf. Kegiatan syaraf terganggu karena oksidasi karbohidrat terhambat. Penelitian pada sekelompok orang yang makanannya kurang cukup mengandung vitamin B1 dalam waktu singkat muncul gejala-gejala mudah tersinggung, tidak mampu memusatkan pikiran, dan kurang bersemangat. Hal ini mirip dengan tanda-tanda orang stress.

Vitamin B2 (riboflavin)
  • Membantu penyerapan protein di dalam tubuh
    Salah satu teori menyebutkan bahwa vitamin B2 dapat membantu penyerapan protein di dalam tubuh. Kehadiran vitamin B2 akan meningkatkan pemanfaatan protein sehingga penyerapannya menjadi lebih efisien.

Tidak kalah dengan kacangnya, kecambahnya juga memiliki manfaat seperti:
  • Antioksidan yang terkandung di dalamnya dapat membantu memperlambat proses penuaan dan mencegah penyebaran sel kanker.
  • Kandungan vitamin E-nya membantu meningkatkan kesuburan.
  • Sangat baik untuk menjaga keasaman lambung dan memperlancar pencernaan. karena bersifat alkalis (basa).
  • Untuk kecantikan, yaitu membantu meremajakan dan menghaluskan kulit, menghilangkan noda-noda hitam pada wajah, menyembuhkan jerawat, menyuburkan rambut dan melangsingkan tubuh.

Sumber: milis republikceria

Indoleaks Wikileaks-nya Indonesia

Tidak tanggung-tanggung, Wikileaks-nya Indonesia http://www.indoleaks.org/ menulis dalam situsnya bahwa mereka bersedia menjadi penyedia informasi yang jujur bagi public “Indoleaks muncul sebagai jawaban atas kebuntuan informasi. Terutama informasi yang berpeluang menjadi bumerang bagi penguasa, politisi dan kaum jahat lainnya di Indonesia. Indoleaks berusaha memilah dan memilih dokumen yang seharusnya diketahui publik, dari ratusan koleksi Indoleaks. Kami akan terus mendobrak kebuntuan informasi, dengan mempublikasikan hak kita yang bernama informasi. Bagi kami, diamnya orang tertindas, lebih hina dari penindas itu sendiri. Mari kita bersuara. Mendobrak kebuntuan informasi. Semua dokumen di Indoleaks, kami sajikan secara verbatim. Apa adanya. Dan, tentu saja, masih orisinil dari tangan pertama”
Sampai tulisan ini dibuat, Indoleaks sudah mengoleksi lima dokumen yang katanya rahasia, di antaranya adalah Transkrip Diskusi Soeharto - Richard Nixon dan Henry Kissinger dan MoU Rahasia Pemerintah RI – Microsoft. Menarik untuk dicermati perkembangan situs ini, lantaran dua hal. Pertama, ada kesan ikut-ikutan. Ketika sebuah atau sesuatu sudah sedang menjadi topik diskusi yang hangat sesuatu yang lain
yang baru pun bermunculan. Sementara Wikileaks sudah sedang menjadi perbincangan public dunia, Indoleaks pun muncul. Sekalipun disebutkan bahwa dia muncul sebagai jawaban atas kebuntuan informasi, sebenarnya publik tanah air tahu jika kemunculannya adalah merupakan reaksi atas hebohnya Wikileaks.
Kedua, terlepas dari sekedar ikut-ikutan atau tidak, munculnya Indoleaks adalah sesuatu yang patut untuk diapresiasi. Berangkat dari visinya untuk memerangi kejahatan dan kaum jahat, seperti yang ditulisnya “terutama informasi yang berpeluang menjadi bumerang bagi penguasa, politisi dan kaum jahat lainnya di Indonesia” kita hendaknya berpihak dan mengacungi jempol.
Kebenaran dan kejujuran memang harus disingkapkan ke hadapan publik tanpa takut. Kebebasan Informasi harus dijunjung tinggi, kendatipun tidak harus kebabablasan, sebagai missal dengan ‘mumpung ada momen’ dan atau ‘menyebarkan informasi bohong’.
wikimu.com