Bahaya Penyakit Gigi

Sakit gigi merupakan salah satu penyakit yang tidak dapat di tahan oleh dewasa, orang tua, maupun anak-anak. Banyak orang tidak mengetahui bahayanya penyakit gigi terhadap diri kita sendiri.
Tanggal 27 February tahun lalu,ada berita di Washington Post bahwa seorang anak berusia 12 tahun meninggal gara2 salah satu giginya abscess (bernanah). Rupanya anak ini (namanya Deamonte Driver ) berasal dari keluarga miskin, mereka tinggal didaerah Maryland ,(MD) USA. Orang tua Deamonte tidak mempunyai medical & dental insurance, jadi persoalan giginya didiamkan saja dengan harapan tidak akan terjadi apa2. Tetapi ternyata timbul komplikasi, dimana kuman2 dari giginya yang abscess telah menjalar ke otak sehingga menyebabkan brain abscess (odontogenic in origin). Deamonte merasakan sakit di kepala yang sangat hebat sehingga terpaksa dirush kehospital dan dilakukan emergency brain surgery.
Dia dirawat selama 6 minggu dirumah sakit, menelan biaya lebih dari $250,000 US (biaya ini terpaksa ditanggung pemerintah), menjalani 2 kali operasi otak dan giginya yang abscess dicabut tetapi akhirnya dia meninggal dunia. Kalau saja orang tua Deamonte tahu akan bahayanya penyakit gigi tentu dia sekarang masih hidup. Saya percaya kasus seperti ini tentu terjadi juga dinegara lain, termasuk Indonesia hanya saja tidak diberitakan oleh media.
Salah satu penyakit gigi yang banyak terjadi pada orang dewasa adalah Periodontal Disease/Periodontitis (di Amrik disebut juga gum disease). Periodontitis adalah peradangan dari jaringan periodontium. Periodontium 

terdiri dari 4 bagian :
1.Gum/ gusi
2.Alveolar bone/ tulang alveolar
3.Cementum/ lapisan luar dari akar gigi
4.Periodontal Ligament/serat2 yang memegang gigi ketulang alveolar.

The World Health Organization (WHO) melaporkan kira2 15 % dari adults diseluruh dunia mengidap advanced periodontal disease.
Di Amerika sekitar 30-50 % dari adults diatas 30 tahun menderita penyakit ini.
Periodontal Disease disebabkan oleh bakteri yang melekat pada permukaan gigi (dental plaque) dan enzym yang dikeluarkan oleh tubuh sebagai imunne response terhadap serangan bakteri. Dari riset2 belakangan ini ternyata enzym ini malah merusak jaringan periodontium, sehingga terjadi periodontal pocket (celah2 diantara gusi dan gigi). Para ahli berusaha mencari jalan untuk mencegah aktivitas enzym yang merusak ini. Dan sekarang sudah ditemukan obat yang dapat mengurangi aktivitas enzym ini. Nama obatnya " Periostat ", it is the first medication that works by reducing the activity of the enzymes that destroy periodontium. Periostat (20 mg, twice a day) banyak digunakan untuk Advanced Periodontal Disease.

Tanda2nya anda terkena penyakit gusi/Periodontal Disease :
 * gusi berwarna merah (not pink) & mudah berdarah selagi sikat gigi ,dental floss/benang gigi atau 

menggigit makanan yang keras.
 * gusi bengkak.
 * bau mulut yang aduhai (bad breath).
 * gusi menyusut (gingival recession) sehingga gigi kelihatan panjang2.
 * deep pockets ( Celah2 diantara gusi dan gigi ) 4-10 mm /more.
 * gigi goyang.

Pencegahan untuk penyakit gusi :
* gosok gigi yang benar, paling sedikit 2x sehari.
* flossing dengan benang gigi/ dental floss sekali sehari.
* kumur2 dengan anti bakteri mouthwash, seperti Listerine atau Chlorhexidine Gluconate 0,12 % ( Peridex )
* regular dental check ups & cleaning oleh dokter gigi / hygienist.

Sejumlah riset belakangan ini mengatakan adanya hubungan antara penyakit gigi dengan diabetes , penyakit jantung koroner & stroke. Professor Howard Jenkins dari University Of Bristol in England mengatakan ada lebih dari 700 jenis bakteri didalam mulut manusia. Kebanyakan dari bakteri ini memang tidak berbahaya , namun ada beberapa diantaranya yang dapat menimbulkan penyakit pada pembuluh darah dimana bakteri yang berbahaya menempel pada platelet sehingga menyebabkan penggumpalan didalam blood vessel.
Kalau penggumpalan darah ini terjadi didaerah otak maka akan mengakibatkan stroke, apabila terjadi di jantung akan menyebabkan heart attack. The WHO believes that oral health is essential to quality of life and affects general health, particularly chronic inflammatory conditions such as  diabetes, cardiovascular or cerebrovascular disease.

Wow, Nafsu Seks Si Kecil Ini Luar Biasa

Hampir setiap hari binatang ini melakukan aktivitas seksualnya. Hasrat seksualnya pun mencapai puncak saat pagi dan sore hari. Itulah serama, ayam asal Malaysia, yang hanya memiliki bobot sekitar 300 gram atau setara dengan tiga buah apel.
Selain dikenal sebagai ayam yang angkuh karena sering berjalan sambil membusungkan badan, ia pun terkenal memiliki nafsu yang luar biasa. "Nafsunya memang tinggi. Setiap hari puncaknya itu pada pagi dan sore," ucap Akmal, pencinta sekaligus pengembang biak serama, Minggu (16/1/2011), saat dijumpai Kompas.com, dalan kontes Trubus-Serama Cup 2011 di WTC Mangga Dua, Jakarta.
Meski memiliki nafsu yang tinggi, Akmal mengungkapkan, daya retas serama sangat rendah. Hal tersebut lantaran ukuran tubuh betina sangat kecil sehingga ketika pejantan melakukan penetrasi sering kali gagal. "Daya retasnya paling hanya 50 persen. Ini bergantung saat kawin karena postur kecil jadi sulit masuk. Maka dari itu sering kali dibantu, jadi betinanya dipegang nanti jantannya yang naik," ujar Akmal.
Selain itu, rendahnya daya retas juga karena kondisi cuaca. Kondisi suhu dingin akibat musim hujan membuat serama sering kali stres sehingga proses perkembangbiakan pun berjalan lamban.
Sementara itu, untuk mengikui kontes, serama jantan biasanya dikandangkan alias tidak boleh bergaul dengan serama lain apalagi kawin dengan betina, demikian juga sebaliknya. Hal ini karena serama bisa tampil prima saat hasratnya memuncak dan juga untuk menjaga kualitas bulu serama.
"Soalnya, serama ini suka iseng, saat kawin dia suka matok-matokin leher pasangannya, jadi bulu-bulunya copot," ujar Akmal.
Untuk menurunkan hasrat seksual serama sebelum bertanding dalam kontes, makanan pun diperhatikan yakni dengan memberikan pangan yang mengandung protein seperti pur, minyak ikan, atau jagung.
Untuk bisnis pengembangbiakan serama ini, diakui Akmal, tidak memerlukan banyak biaya perawatan. Untuk 15 ekor serama yang dimilikinya, Akmal biasa menghabiskan sekitar Rp 100.000 untuk biaya makanan. "Namun, kisaran harga serama sangat tinggi. Harga anakan umur 2-1 bulan saja bisa Rp 300.000-Rp 500.000, yang impor bisa sampai Rp 500.000-Rp 1 juta. Ayam sekarang yang di tempat saya sudah dipesan-pesanin, bahkan ada yang inden," ujar Akmal.

Sensasi Segarnya Jamu

Selain diminum untuk kesehatan, khasiat jamu mampu mempercantik kulit dan memberikan rasa tenang pada otot.
Sejak dahulu jamu memang terkenal diminum untuk menjaga kesehatan tubuh dan detoksifikasi secara alami, karena bahan-bahannya yang berasal dari alam. Berjalannya waktu, jamu diracik menjadi sesuatu yang baru dan tak lagi diminum yang mampu mempercantik kulit tubuh dan relaksasi untuk otot.
Rendam kaki dengan campuran minyak esential lemon grass yang mampu memberikan rasa tenang dan menghilangkan pegal pada telapak kaki.
Balurkan base oil yang dipadu dengan minyak essential beraoma bunga kenanga pada kedua kaki, setelah itu pijat perlahan dengan sedikit tekanan yang berguna untuk mempelancar peredaran darah di sekitar kaki untuk menghilangkan rasa lelah.
Setelah pemijatan, gunakan campuran jamu yang terdiri dari kayu masoyi, akar wangi, kunyit dan kayu cendana yang telah dipadatan dan dipanaskan ke seluruh bagian kaki. Beri sedikit tekanan.
Oleskan base oil bercampur essential oil bunga bunga kenanga, setelah itu beri pijatan di seluruh bagian punggung, lalu gosokkan campuran jamu ke seluruh punggung dengan beri tekanan yang berfungsi untuk relaksasi otot punggung dan memaksimalkan pengangkatan sel kulit mati serta detokfikasi kulit.
Tahapan terakhir, dibagian leher hingga dada, pijat dengan menggunakan minyak essential bunga kenanga. Lalu, gosokan campuran jamu pada leher dengan cara menarik dari bagian depan dada hingga leher, efek panas yang berasal dari jamu akan memberikan lelah pada leher.

Menghilangkan Ngilu Pada Gigi

Free Image Hosting at www.ImageShack.us
Pernahkah Anda bayangkan, liburan terganggu gara-gara gigi ngilu yang menyerang? Nah, bagaimana mengenali dan mengatasi gigi ngilu akibat gigi sensitif?
Tak lama lagi, liburan yang dinanti-nanti bakal tiba. Berbagai rencana pasti sudah Anda siapkan, mulai dari lokasi berlibur hingga rencana berburu kuliner favorit. Tapi, pernahkah terlintas di benak Anda, mengalami gigi ngilu saat berlibur bersama keluarga? Gigi ngilu bisa membuat Anda tak bisa menikmati liburan yang sudah lama Anda rencanakan. Terlebih bila gigi ngilu karena gigi sensitif yang tak pernah Anda sadari kedatangannya.
Gigi sensitif memang memunculkan gangguan berupa rasa ngilu yang datang saat mengonsumsi makanan/minuman yang terlalu asam atau manis. Gangguan ini kerap dianggap enteng, namun akibatnya bisa panjang. Liburan Anda bisa berantakan dan tak mengasyikkan lagi. Anda malah sibuk uring-uringan. Impian menyantap makanan dan minuman favorit saat liburan pun bisa-bisa melayang akibat gigi sensitif.
Gigi sensitif merupakan istilah umum yang dipakai untuk menunjukkan adanya hipersensitif dentin, yaitu terbukanya dentin akibat menipisnya lapisan email atau turunnya gusi. Penderita gigi sensitif akan mengalami rasa ngilu, khususnya ketika mengonsumsi makanan atau minuman yang asam atau manis. Dan, semua orang berpotensi mengalami gigi sensitif, bahkan banyak yang tak sadar sudah mengalaminya.

Email Menipis

Bagian gigi yang paling rentan mengalami sensitivitas adalah gigi taring, geraham kecil, dan geraham. Selain itu, gigi bagian sebelah kiri lebih sering terkena ngilu dibandingkan sebelah kanan. Rasa ngilu pada gigi sensitif timbul jika ujung tubula dentin yang terbuka terkena rangsang, sehingga mengubah arah pergerakan cairan di dalam tubula dentin yang meneruskan ke sensor saraf.
Rasa ngilu akan begitu terasa saat mengonsumsi makanan/minuman yang asam atau manis. Rasa ngilu pada gigi sensitif sendiri disebabkan oleh menipisnya email atau turunnya gusi, yang diantaranya disebabkan oleh cara menggosok gigi yang salah, seperti terlalu keras menggosok gigi dan dilakukan dengan gerakan yang salah, yaitu ke kiri dan ke kanan, padahal yang benar adalah dari arah gusi ke gigi. Teknik pemutihan gigi atau bleaching  yang menggunakan bahan-bahan kimia berkonsentrasi tinggi juga bisa menyebabkan penipisan email pada gigi.
Bahkan, waktu menyikat gigi yang tidak tepat, seperti langsung menyikat gigi setelah sarapan, juga dapat menyebabkan pengikisan enamel atau email. Pasalnya, setelah makan, suasana dalam mulut bersifat asam, yang memudahkan terkikisnya lapisan enamel gigi ketika digosok. Jadi, sebaiknya tunggu beberapa saat setelah makan apabila Anda hendak menyikat gigi.

Home Treatment

Penanganan gigi sensitif berbeda-beda, tergantung kasusnya. Apabila gigi sensitif disebabkan salah menyikat gigi, maka yang dilakukan adalah dengan mengetahui cara pemilihan sikat atau cara menyikat gigi yang baik.
Penanggulangannya bisa dilakukan dengan perawatan di rumah (home treatment ), yaitu dengan menyikat gigi yang benar dan memilih pasta gigi khusus untuk gigi sensitif yang mengandung potassium nitrate .
Jadi, sebaiknya jangan sepelekan ngilu gigi, apalagi jika Anda sedang merencanakan atau tengah berlibur. Segera periksa jika Anda sudah mulai merasakan gigi ngilu, agar Anda bisa menikmati liburan yang penuh kesan.

Cegah Gigi Ngilu! (fact sheet)

Hindari kesalahan saat menggosok gigi dengan tekanan berlebih.
Sikat gigi yang benar dari arah gusi ke gigi. Dengan kemiringan sekitar 45 derajat dan gerakan memutar.
Hindari menyikat gigi segera setelah makan atau minum. Lakukan sekitar 30 menit setelah makan.
Pilih sikat gigi dengan bulu sikat lembut. Dan ganti tiap 3 bulan sekali.
Hindari penggunaan tusuk gigi terlampau sering, sebaiknya gunakan dental floss saja.
Batasi konsumsi makanan terlalu panas atau terlalu dingin.
Jika ada lubang pada gigi segera lakukan penambalan.
Sesuai anjuran para ahli gigi, gunakan pasta gigi khusus gigi sensitif, sehingga dapat membantu mengurangi rasa ngilu karena gigi sensitif, dan dengan pemakaian teratur dapat membantu mencegah rasa ngilu tersebut datang kembali.